Pica

Pica Bio

Jessica Pica adalah salah satu pro player game Mobile Legends. Pica panggilan akrabnya , mulai dikenal ketika dirinya bergabung bersama salah satu tim esports ternama Indonesia yaitu EVOS Esports. Yap , bergabung Pica bersama EVOS menandakan dirinya tidak hanya modal tampang doang , tapi Pica juga hebat dan galak ketika berada di arena Land Of Dawn tersebut.
Namun jauh sebelum bergabung bersama EVOS Esports , Louvre adalah organisasi esports pertamanya ketika memasuki dunia esports. Merasa kurang cocok dengan gaya permainan Louvre , Pica akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan AURA Esports divisi Mobile Legend. Dalam AURA Esports , mulai unjuk gigi melalui kehebatannya memainkan beberapa hero marksman dan juga mage seperti Kagura . EVOS Esports yang melihat kehebatan Pica memainkan role marksman dan juga mage , akhirnya tertarik untuk mendatangkan ke dalam squad EVOS Ladies yang saat itu baru saja ditinggal 2 orang pemainnya dan akhirnya membuat nama EVOS.Pica terkenal hingga saat ini.
Bersama Earl dan kawan kawan , Pica berhasil membawa tim yang berlogokan macan putih ini mememangkan beberapa turnamen bergengs Mobile Legend di Indonesia , salah satunya adalah FGL Minor Series 01. Hal ini sekaligus membuktikan jika Pica adalah salah satu marksman terbaik dan terkuat Indonesia yang patut untuk disegani dan ditakuti oleh lawannya.
Kehebatan Pica bermain Mobile Legend membuat dirinya membuka bisnis joki dan juga top-up diamond Mobile Legend yang bernama picagamingstore. Kalian tidak perlu khawatir dan ragu dengan jasa joki yang ditawarkan oleh Pica , karena selain langsung dimainkan oleh Pica , jasa jokinya juga mendapatkan dukungan dari pemain Evos Esports lainnya seperti Violet , Jennie , Earl hingga Fabiens.
Disela kesibukannya melakukan scriming bersama member Evos Ladies lainnya , Pica juga tak jarang melakukan livestreaming melalui Nimo.tv untuk menghiburkan para fansnya. Melalui livestreamingnya , Pica selalu terlihat cantik dan membuat para viewers tak pernah bosan untuk menontoninya. Selain memperlihatkan kehebatannya bermain Mobile Legend , Pica juga tak jarang bermain permainan lainnya seperti Among Us yang diikuti oleh beberapa viewersnya sehingga terasa semakin seru dan menyenangkan.
Selain aktif melakukan livestreaming , Pica juga tidak ketinggalan untuk mengupload video Mobile Legendnya di akun youtube pribadi miliknya. Dalam akun youtube pribadi miliknya yang telah memiliki 106 ribu subscriber tersebut PIca sering memperlihatkan ketangguhan dan kemahiran dirinya memakai hampir semua role seperti marksman , mage , fighter hingga assasin .
Tak hanya memamerkan gameplay hebatnya saja , Pica juga sering melakukan review terhadap skin skin hero yang ada di Mobile Legend. Bahkan ia rela menghabiskan uang jutaan rupiah hanya untuk memdapatkan skin hero Mobile Legend yang sangat cantik dan juga keren. Review tersebut semakin seru dengan adanya pro player lainnya yang menemani Pica dan tak jarang membuat tertawa para viewersnya.
Pica juga terkenal aktif di sosial media instagram miliknya yang sering mengupload foto foto keseruannya bersama teman teman EVOS Ladies lainnya.Mulai dari foto bersama seluruh EVOS Ladies yang memiliki wajah yang cantik cantik hingga berpose layaknya seorang model profesional.
Youtube : Jessica Pica
Facebook : Evos Pica
Instagram : Jessica Malfoy
Nimo Tv : Evos Pica
https://esports-indonesia.com/profile-jessica-pica/

Pica Latest Video


Loading Video...

Pica Latest Build #